WK-Brand Logo

Kamis, 10 Oktober 2013

Prestasi seniman kayong utara di FBBK 2013 di kalbar

FBBK KAYONG UTARA KALBAR 2Prestasi seniman kayong utara di FBBK 2013 di kalbar ( WK TM 10/10/2013



Pada tahun 2013 ini kabupaten kayong utara melalui DISPARPORA mengirimkan para seniman serta penggiat seni untuk mengikuti ajang lomba di tingkat provinsi untuk mengikuti ajang lomba Festival Budaya Bumi Khatulistiwa, yang setiap tahun di selenggarakan dan di ikuti oleh 14 kabupaten se kalimantan barat. Setiap tahun kabupaten kayong utara tak pernah ketinggalan untuk mengikuti ajang ini, selain dari mempromosikan nilai seni dan budaya juga dapat mengasah dan memacu kreativitas seniman budaya lokal yang nantinya juga tidak menutup kemungkinan juga di kirimkan untuk periode mendatang.

di ungkapkan oleh pimpinan Sanggar simpang betuah Rd Jamhari, ia sangat bersyukur karena beberapa tahun berturut turut sanggarnya di percaya pihak terkait untuk terus mengikuti lomba tingkat provinsi, Hal ini tentunya sangat bernilai positif bagi kami untuk terpacu dalam berkreasi mengembangkan seni budaya lokal ke depannya”. Begitulah ungkapnya. Namun di sisi lain ia juga berharap perhatian yang serius dari pihak pemerintah untuk dapat membantu serta mendorong berkembangnya adat seni budaya lokal untuk menjadi salah satu pemicu geliat pembangunan yang berada di kabupaten kayong utara. Untuk tahun ini alhamdulilah kita menggondol 6 piala dari berbagai cabang yang di perlombakan di antaranya adalah Juara 1 Pangkak gasing, Juara 1 Syair Gulung, Juara 3 Balas Pantun, Juara 2 Suvenir, Juara 3 Uri Gasing dan Juara harapan II Syair gulung katagori 2, dengan prestasi tersebut alhamdulilah kita bersyukur berkat kerja sama dan support dari berbagai lini, dari mulai komunitas bawah hingga pemerintah, dan hal ini kita terus harapkan agar ke depan kita dapat kembali mengukir prestasi yang lebih baik dari pada saat ini.

Di ungkapkan juga oleh Miftahul Huda manager Simpang Mandiri Production, yakni salah satu partner support dari SSB ( sanggar simpang betuah), bahwa pada saat ini khususnya di kayong utara ataupun juga di daerah daerah lain, yang namanya krisis seni budaya atau menurunnya tingkat kesukaan/kehobian/aktivitas di bidang seni budaya lokal cukup memprihatinkan, banyak faktor yang mempengaruhi hal ini terjadi di antaranya adalah, kurangnya terobosan yang berlian dari Pemerintah untuk menggugah serta membina secara continue kepada kelompok/ komunitas sedi budaya lokal, padahal ini adalah identitas kita, jati diri kita, karakter kita, saya sering katakan bahwa SENI DAN BUDAYA ADALAH BAGIAN DARI SEMANGAT NASIONALISME KEBANGSAAN.

Faktor berikutnya adalah Suasana Zaman yang menggerus, lihat saja arus perubahan yang saat ini pelan pelan sudah mempengaruhi peradaban kita sedikit demi sedikit, suatu hal yang dahulu tabu sekarang tidak, yg dulu malu sakarang biasa, yang dulu tak enak sekarang main bantai, yang dulu terbingkai rapi dalam adat istiadat sni budaya sekarang sudah di tabrak tabrak bertumpang tumpang tindih dengan rel rel yang salah penempatan. Sudahlah malas saya negtik panjang lebar setuju atau tidak pembaca melihat fakta tersebut memang nyatanya begitu kan ?... hehehhe. Kita sendiri bahkan secara tidak langsung juga sudah terpola dengan kehidupan yang pelan pelan menyeret kita jauh dari ajaran Budaya nenek moyang kita terdahulu. Saya yakin para pembaca yang Pernah dengar namnya kearifan budaya lokal, kalau pernah lihat film budaya primitif orang pedalaman saya yakin pasti tau arahnya saya mau nulis gimana, yang pasti kearifan budaya lokal adalah salah satu hukum lokal yang cukup strategis di manfaatkan ssuai dengan tempat itu sendiri, dengan sendirinya hukum adat budaya lokal menjadi pelindung di antara hubungan manusia sesama manusia dan manusia dengan alam dan begitu juga sebaliknya, itu salah satunya yang saya pahami, silahkan pembaca yang budiamn akan lebih mengerti untuk memahami arti dan pentingnya adat dan seni budaya lokal.

Faktor berkutnya adalah ……. ( silahkan tolong isikan dan carikan oleh pembaca sebagai PR dan bahan renungan kita masing masing). Hehehhehh. Udah maaaf ya ini udah ngelantur kesana kemari yang inti dari artike ini adalah kabar gembira untuk semua rakyat kku tentang sudut seni budaya yang ada di KKU, untuk selanjutnya semoga lebih baik dan menjadi Best Of the best. Amieen

0 komentar: