WK-Brand Logo

Selasa, 29 April 2014

Kayong Kirim Peserta FLS2N ke Provinsi

Kayong Utara kirimkan Peserta (FLS2N) tingkat SMA se Kal Bar
IMG_5509
Tangal 27 April lalu Kayong utara mengirimkan peserta dari seluruh kecamatran di berbagai cabang lomba, pada Festival lomba seni siswa nasional (FLS2N), tingkat SMA tahun 2014 di pontianak.
“ Pada tahun ini kayong utara mengikuti semua cabang lomba untuk tingkat SMA, kecuali Drum band, sebab keterbatasan waktu dan porsenil, seleksi telah kami lakukan sebelumnya di tingkat kabupaten, dari hasil seleksi tersebut yang terbaik kami bawa ke provinsi. “ ungkap Syarifah Masnah PLT Kasi SMA kayong utara.
Di sisi lain Tedi Sebagai Staf Kasi SMA mengungkapkan harapannya agar kontingen pada tahun 2014 ini dapat menggondol prestasi yang baik, di samping itu kegiatan ini juga bertujuan untuk memotivasi para siswa/I untuk berkreasi dan menunuh kembangkan kreativitas serta minat dan bakat yang mereka miliki.
Kegiatan FLS2N di gelar mulai tanggal 27 April hinggal tanggal 30 April 2014, dan di ikuti oleh semua kabupaten se kalimantan barat. Pada acara persmian di hadiri oleh Kepala dinas provinsi yang sekaligus meresmikan acara. ( Agok).

2 komentar:

nia mengatakan...

mengapa o2sn nya tidak disorot? kayong juga dapat 1 juara ke nasional untuk lompat tinggi putra a.n. riski ari rimbawan

wartakayong mengatakan...

boleh mbak . udah kita lemparke tetangga sebelah