WK-Brand Logo

Rabu, 18 September 2013

Wisata Taman Nasional Gunung Palung

x

Taman Nasional Gunung Palung (TNGP) adalah sebuah taman nasional yang terletak di Kabupaten Kayong Utara ,Kalimantan Barat, sekitar 30 menit penerbangan dari Pontianak. Luas taman nasional ini adalah + 90.000 hektar, yang terbentang di Kecamatan Matan Hilir UtaraSukadanaSimpang HilirNanga Tayap, dan Sandai.

TNGP mempunyai ekosistem yang dikatakan sebagai yang terlengkap di antara taman-taman nasional di Indonesia. Di kawasannya terdapat Gunung Palung yang mempunyai ketinggian 1.116 meter. Selain itu, TNGP juga adalah habitat bagi sekira 2.200 ekor orangutanBekantan adalah mamalia dengan jumlah terbesar di TNGP.

xx

Taman Nasional Gunung Palung sebagai salah satu kawasan pelestarian alam yang ada di Kalimantan Barat memiliki keanekaragaman hayati yang tinggi dan berbagai kekhasan ekosistem bersifat multifungsi, yaitu sebagai kawasan konservasi juga sebagai pusat berbagai kegiatan lain seperti pendidikan dan penelitian, sumber plasma nutfah dan pengembangan pariwisata. Lubuk Baji merupakan salah satu obyek wisata dengan keanekaragaman hayati dan keindahan panorama alam serta kondisi sosial budaya masyarakat di sekitar kawasan yang merupakan daya tarik wisata yang menarik.

xxx

Paket A
Obyek yang ditawarkan:
Formasi hutan yang masih bagus (anggrek, hutan bambu, hutan Dipterocarpaceae, daerah suksesi), kemungkinan bertemu satwa (Klempiau, Orangutan, kelasi, burung), Air Terjun Lubuk Baji, Pemandangan dari Tebing Batu Bulan, melewati kampung masyarakat Hindu dengan jalur yang bervariasi dan menantang. Fasilitas: Ijin Masuk Kawasan, Transportasi Sukadana-Air Pauh dan Begasing-Sukadana, Guide, Homestay, Sewa tenda 1 hari. Waktu: 2 hari, 2 malam (1 malam di home stay, 1 malam di Camping ground Lubuk Baji)

xxxx

Paket B
Obyek yang ditawarkan:
Sama dengan Paket A Fasilitas: Ijin Masuk Kawasan, Transportasi Sukadana-Air Pauh dan Begasing-Sukadana, Guide, Sewa tenda 2 hari. Waktu: 2 hari, 2 malam (1 malam di Camping ground I, 1 malam di Camping ground Lubuk Baji)

Paket C
Obyek yang ditawarkan: Air terjun Lubuk Baji, Pemandangan dari Tebing Batu Bulan, kemungkinan bertemu satwa Orangutan di sekitar Lubuk Baji dan perkampungan masyarakat Hindu Fasilitas: Ijin Masuk Kawasan, Transportasi Sukadana-Sedahan dan Begasing-Sukadana, Guide

wwwwwwwwwwwwwwwwwwwwwwwwwwww

http://www.youtube.com/watch?v=YhIGYMumzds

http://www.youtube.com/watch?v=t1-s7SgdoxA

0 komentar: